Biografi Agnes Monica
Biodata:
Nama : Agnes Monica Muljoto
Nama Beken : Agnes Monica
Tempat / Tanggal Lahir : 1 Juli 1986
Orang Tua : Jenny Siswono (Ibu) & Ricky Suprapto (Ayah)
Agama : Kristen
Pekerjaan : Penyanyi, Pemain Sinetron
Hobby : Ice Skating dan Badminton
Tinggi / Berat : 165 cm / 49 kg.
Agnes Monica Muljoto atau yang lebih dikenal dengan nama Agnes Monica adalah salah satu selebriti multi-talenta di Indonesia. Dirinya mengawali karir sebagai penyanyi dan presenter cilik sebelum akhirnya merambah dunia seni peran lewat sinetron ‘Pernikahan Dini’ pada tahun 2001 silam. Sinetron itu meledak dan semakin melambungkan namanya di jajaran selebriti papan atas tanah air.
Demi kelangsungan karirnya, Agnes rela meninggalkan bangku kuliahnya di jurusan Hukum Universitas Pelita Harapan pada akhir 2006 silam. Namun bukan berarti ia tidak berprestasi di bidang pendidikan. IP (Index Prestasi) terakhirnya adalah 3,67. Nilai yang hanya bisa diraih oleh mahasiswa yang cerdas dan cemerlang. Namun tidak berhenti di situ, pada tahun 2009 Agnes kembali ke bangku kuliah, kali ini ia mengambil jurusan Political Science di Ohio State University. Agnes menjalani perkuliahan secara Distance Education (pendidikan jarak-jauh).
Kehidupan pribadi Agnes jarang terendus media. Ini merupakan prestasi tersendiri juga bagi dara keturunan Tionghoa ini. Jarang ada gosip miring berhembus tentang dirinya kecuali kedekatannya dengan sejumlah pria seperti Afgan, Bams SamsonS dan Rezky Aditya. Selebihnya, Agnes tergolong selebriti yang ‘bersih’.
Berikut rentang perjalanan karir Agnes Monica dari awal hingga sekarang :
1995-2000
Ini merupakan langkah awal dari jejak karir Agnes Monica. Diawali sebagai penyanyi dan presenter cilik, Agnes sukses dengan mengeluarkan sejumlah album seperti Si Meong, Yess dan Bala-Bala, dan membawakan sejumlah acara anak-anak seperti Video Anak Anteve (VAN), Diva Romeo Trans TV dan Tralala Trilili. Pada tahun 1999 Agnes berhasil menyabet penghargaan sebagai presenter anak-anak dan remaja terfavorit di sebuah ajang penghargaan stasiun TV ternama.
2001-2002
Pada tahun ini, Agnes mewarnai masa remajanya dengan meniti karir gemilang di bidang akting. Sinetron Pernikahan Dini yang dibintanginya bersama Sahrul Gunawan melejit hingga meraih sejumlah penghargaan bergengsi. Dirinya pun turut menerima penghargaan sebagai Artis terfavorit dua kali berturut-turut pada Panasonic Award 2001 dan 2002. Karir gemilangnya di dunia seni peran ini berbanding lurus dengan karirnya sebagai penyanyi. Dua soundtrack sinetron yang dibintanginya itu, yakni bertajuk Pernikahan Dini dan Seputih Hati, menuai tanggapan positif dari masyarakat.
2003-2004
Agnes merubah imej remajanya menjadi lebih dewasa. Ditandai dengan merilis album berjudul And The Story Goes, yang juga merupakan album dewasa pertamanya. Album ini mulai digarap pada 8 Oktober 2003 dan melibatkan sejumlah musisi papan atas Indonesia seperti Melly Goeslaw dan Ahmad Dhani. Album ini sukses dan menghasilkan 3 penghargaan Panasonic Awards pada Agnes. Tidak hanya itu, lewat album ini Agnes juga mendapat penghargaan Artis Pendatang Baru Terbaik dari MTV dan sejumlah penghargaan luar negeri lain.
Tahun 2004 Agnes membintangi beberapa judul sinetron seperti Cewekku Jutek dan Bunga Perawan. Aktingnya yang cemerlang kembali berbuah penghargaan, kali ini dari SCTV Awards sebagai Aktris Ngetop.
2005-2007
Agnes merilis album keduanya berjudul …Whaddup, A? pada tahun 2005. Seperti album sebelumnya, album ini juga sarat kolaborasi musisi-musisi ternama, salah satunya adalah kolaborasi dengan penyanyi R&B ternama, Keith Martin. Gelar demi gelar pun mengalir ke pelukan Agnes pada medio tahun ini. Di antaranya adalah tiga piala AMI Awards sebagai Artis Pop Solo Wanita Terbaik, Produksi R&B Terbaik, dan Desain Sampul Album Terbaik. SCTV Awards juga menganugerahi Agnes penghargaan sebagai Album Pop Solo Terbaik. Belum lagi serangkaian penghargaan dari VMA, MTV dan gelar prestisius sebagai Artis Fenomenal Generasi Baru Musik Indonesia dari PAPPRI.
Pada tahun 2006 Agnes merambah dunia akting internasional dengan berperan dalam sebuah film seri produksi Taiwan berjudul The Hospital. Dalam film ini Agnes mendapat kesempatan untuk beradu akting dengan personil F4 Jerry Yan, meski perannya bukan merupakan peran utama. Agnes juga mendapatkan sedikit peran di film produksi Taiwan lainnya, Romance In The White House.
Pada pertengahan Mei 2007, Agnes menjadi pembuka konser grup boyband ternama dunia Boyz 2 Men di Istora Senayan Jakarta. Bahkan pada awalnya ia direncanakan akan berkolaborasi dengan boyband kulit hitam yang tersohor itu, walau akhirnya batal karena kurang persiapan.
Pada tahun ini juga Agnes menyalurkan jiwa sosialnya dengan menjadi Duta Anti Narkoba se-Asia. Dirinya ditunjuk oleh DEA (Drugs Enforcement Administration) dan IDEC Far East Regio, dua organisasi yang melawan penyebaran narkoba internasional.
2008-sekarang
Awal tahun 2008 silam Agnes kembali berakting dalam sinetron Jelita. Selain itu dirinya juga menyanyikan lagu soundtrack untuk sinetron ini. Lagu bertajuk ‘Matahariku’ itu membawa Agnes kembali menyabet sejumlah penghargaan bergengsi. Di antaranya adalah Most Favorite Female pada MTV Indonesia Awards 2008 juga sempat diraihnya. Lagu ‘Matahariku’ juga meraih penghargaan Platinum dengan penjualan ringbacktone sebanyak 1,5 juta. Pada bulan September 2008, Agnes mengangkat nama Indonesia di pentas dunia. Dirinya meraih penghargaan sebagai Best Asian Artist dan Best Performance pada Asia Song Festival 2008 di Seoul, Korea Selatan.
Tahun 2009, setelah hampir 10 tahun berkarir di dunia hiburan, pesona Agnes bukannya padam, malah semakin menguat. Pada 16 Maret 2009, ia merilis single ‘Teruskanlah’ yang menjadi hits, dan juga merilis album Sacredly Agnezious yang terjual sebanyak 1 juta kopi. Pada tahun itu juga kabar menyebutkan Video Klip Aglagu ‘Matahariku’ telah dilihat sebanyak 3 juta kali di situs Youtube. Kemudian penghargaan bergengsi MTV kembali diraihnya. Agnes berhasil meraih dua dari empat penghargaan MTV Awards 2009 yang menominasikan dirinya.Kemudian dirinya kembali terpilih untuk mewakili Indonesia di Asia Song Festival 2009. Agnes juga mengadakan sebuah konser tunggal bertajuk Dancing Queen yang merupakan tribute pada grup legendaris ABBA. Konser tersebut diarahkan oleh Andi Rianto.
Tahun 2010 Agnes belum berhenti meraih prestasi dengan talenta suaranya. Dirinya menyabet gelar Penyanyi Solo Wanita Terbaik, Album Terbaik kategori Pop, dan Album Terbaik-Terbaik pada AMI Awards 2009. urusan sosial juga tidak terlupakan oleh Agnes, dirinya adalah Duta MTV Exit (End Xploitation& Traficking) dan Duta LG Elektronik Indonesia saat ini. Tak lupa juga dirinya kembali berkarya di bidang musik. Sebuah single bertajuk Ku Tak Sanggup dirilis pada tahun ini. Lagu tersebut merupakan lagu karangannya sendiri.
Pada 21 November mendatang, Agnes Monica akan menjadi orang indonesia pertama yang menjadi Host acara American Music Awards. Hal ini seakan menjadi pembuktian bahwa mantan penyanyi cilik ini kini telah sukses menjadi Diva Indonesia sarat prestasi yang diakui dunia internasional. Cuma ada satu kata untuk hal itu. Salut!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar